Hai apa kabar ?
Bicara soal tempat wisata rasanya Indonesia tidak pernah kekurangan ya. Yang kurang justru waktu sama doku, rasanya gak mungkin menjelajahi semua sudut keindahan yang dimiliki negeri tercinta. Namun kita tetap harus bersyukur dari ribuan tempat wisata pasti satu dua pernah kita kunjungi betul kan teman-teman.
Nah saya juga. Yah walaupun tidak seberapa tapi cukuplah untuk sekedar coret-coret halaman blog hehe. Kalau begitu langsung aja inilah 11 tempat wisata Indonesia yang pernah saya kunjungi. Selamat membaca
1. Baduy Dalam - Lebak, Banten
Tempat wisata yang paling berkesan bagi saya adalah ini, Baduy dalam. Saya kesini sekitar tahun 2011 atau 2012 bersama anak-anak Jakarta dalam komunitas FBI. FBI itu singkatan dari forum backpacker Indonesia. Sangat berkesan karena ini pengalaman yang sama sekali baru. Tempat wisata Baduy dalam bukan hanya sekedar tempat rekreasi, tetapi juga wisata budaya. Teman-teman yang ikut juga memang sudah terbiasa dengan orang baru jadi saya tidak perlu banyak beradaptasi.
Yang paling suka di Baduy dalam, keasrian hutannya, airnya yang jernih, dan udaranya husss segar bangat. Tapi itu semua harus dibayar dengan perjalanan sekitar 4-5 jam. Cukup melelahkan karena bukan hanya jaraknya lumayan jauh, tapi naik turun juga membuat otot kaki saya yang malas olahraga ini ketarik malah sempat keram. Teman satu rombongan kita malah ada yang digotong pakai ojek. Bukan maksud mau nakut-nakutin, saya saranin kalau mau kesana sebaiknya persiapan dulu teman-teman. Disana tidak ada listrik, tidak ada sinyal jadi udaranya masih pure bangat ditambah lagi tempat kita bermalam beralas bambu, nyaman banget, berasa diterapi.
2. Puncak Gunung Ciremai - Kuningan, Jabar
Ini sebenarnya sudah agak lama jadi memang sudah agak lupa, tapi akan saya coba ingat lagi ya. Jadi di lingkungan tempat tinggal saya, ada beberapa orang yang hobi dan berencana naik gunung. Saya tertarik dan memutuskan nekad ikutan. Saya bilang nekad karena ya sebelumnya saya gak pernah naik gunung. Super nekad mengingat itu gunung tertinggi di Jawa barat, 3078 MDPL cuuyy. Bayangin orang yang gak pernah naik gunung nekad mendaki gunung setinggi itu, lewat jalur Linggarjati lagi.
Parahnya lagi kami yang terdiri dari 5 orang harus bawa air dari bawah karena diatas tidak ada sumber air. Dari pos pertama sampai pos keberapa gitu pokoknya udah mencapai 1.300an MDPL kita istirahat bersama puluhan pendaki lain yang bikin kemah disana. Pagi-pagi sekali kita melanjutkan perjalanan. Sampai di puncak sekitar pukul 1 - 2 siang. Dari puncak pemandangan sangat luar biasa. Buat temen-temen yang mau mendaki gunung ciremai saya sarankan membawa persiapan yang cukup, serta informasi yang cukup ya. Juga teman yang cukup.
3. Pantai Pelabuhan Ratu - Sukabumi, Jabar
Mungkin inilah tempat wisata yang pertama kali saya kunjungi sejak merantau di pulau Jawa. Ini juga termasuk nekat karena saya jalan sendiri tanpa teman satu orang pun. Benar benar sendiri, benar benar nekat. Saya berangkat siang sampai disana malam. Saya coba keliling cari info penginapan. Ada tukang ojek nawarin penginapan Plus2. Saya tertarik tapi karena 2 alasan, pertama malu-malu kucing, kedua doku tipis akhirnya saya balik arah.
Setelah makan malam plus info dari pemilik warung. Akhir nya saya memutuskan tidur di pantai. Persis seperti kata pemilik warung tadi, tidur di pantai aman karena banyak juga anak2 remaja yang bakar2 dan nongkrong sampai larut malam disana. Paginya saya menikmati gemuruh ombak lalu nyari tempat buat mandi. Siang hari baru saya naik ke karang hawu, tempat makan nyi Roro kidul katanya. Asli saya tidak terlalu tertarik, saya lebih menikmati pemandangan laut dan pantai dari atas.
4. Air Bangis - Pasaman Barat, Sumbar
Air Bangis adalah wisata pantai paling indah yang pernah saya kunjungi. Ini adalah tour kelulusan kelas enam SD saya. Dan hingga kini saya belum pernah melihat pemandangan laut seindah itu lagi. Sejujurnya pantai air Bangis tidak bisa dikatakan bersih karena banyak kotoran disana sini. Tapi pemandangan lautnya yang membuat saya terkesan dan masih ingat hingga sekarang.
Perpaduan warna laut dan langit diatasnya ketika pertama kali saya melihatnya sungguh luar biasa. Sejak saat itu, saya jadi sering bercita-cita mempunyai rumah dekat laut. Oh ya pantai air Bangis berada di pasaman. Tapi sekarang Kabupaten Pasaman sudah dipecah menjadi dua, jadi tepatnya air Bangis itu adanya di pasaman barat.
5. Laut Sibolga - Sibolga, Sumut
Saya kesini sama keluarga menjelang bulan Puasa. Pantai laut Sibolga tergolong bersih dan cantik pokoknya asik banget main air sambil nyari keong laut. Pemandangannya luar biasa, ada pulau-pulau kecil yang tampak seperti tebing. Terlihat indah karena jarak nya tidak terlalu jauh dari pantai. Meski begitu ombak lautnya tergolong besar, jadi harus tetap berhati-hati. Berwisata ke laut Sibolga tidak akan bosan meski main seharian.
6. Curug Tujuh Cilember - Megamendung, Bogor
Curug 7 Cilember adalah tempat wisata air terjun pertama yang pernah saya kunjungi. Saya kesini naik motor sendirian. Jalan menuju lokasi dari jalan raya Cisarua - puncak cukup jauh dan terjal, dan cukup rumit karena terlalu banyak persimpangan. Jalannya juga sempit mungkin hanya muat satu mobil. Tapi setelah sampai di lokasi, melihat airnya saja rasa lelah yang barusan kita rasain langsung hilang seketika.
Air terjun yang pertama kali kita lihat begitu sampai yaitu air terjun cilember 7. Curug Cilember 7 adalah Curug paling rendah dan paling ramai karena ada kolamnya dan banyak tempat peristirahatan. Tapi jika kamu ingin merasakan sensasi air yang lebih dingin, kamu harus coba Curug diatasnya. Pokok semakin tinggi airnya semakin dingin. Kalau tidak salah ingat Curug yang paling tinggi yang saya rasain adalah Curug 3, air terjunnya sangat dingin sampai membuat tubuh saya menggigil. Sayangnya saya tidak sempat melihat penangkaran kupu-kupu ya jadi saya gak bisa cerita, maaf ya.
7. Pemandian Air Panas - Parung, Bogor
Sebenarnya tujuan saya kesini bukan untuk berwisata. Sebelumnya saya kan pernah menulis kalau saya tuh punya penyakit panu. Gara-gara asik nyari obat panu saya malah ketemu pemandian air panas yang katanya bisa menyembuhkan berbagai penyakit kulit. Tanpa pikir panjang, saya tempuh perjalanan cukup jauh karena waktu itu saya tinggal di Bekasi.
Dari pasar Parung menuju ciseeng 2 kali naik angkutan umum. Namanya pemandian air panas Tirtayasa. Ada juga yang dibawah tapi saya milih yang diatas lebih murah katanya. Saya cukup yakin sih air ini bisa menyembuhkan penyakit kulit karena mengandung belerang apa zat kapur ya pokoknya sejenis itu lah. Cuma yang saya ragukan, jika semua orang datang kesini tujuannya memang menyembuhkan penyakit kulit. Itu kan kolam berendamnya tidak mengalir, terus bekas orang yang panuan atau apapun jenis penyakit kulitnya saya pakai berendam buat nyembuhin panu, apa bisa ya ?
8. Air Panas Gunung Pancar, Babakan Madang, Bogor.
Aslinya saya gak tahu tempat ini padahal sebenarnya tidak terlalu jauh karena waktu itu saya tinggal di gn. Putri Bogor. Teman saya mengajak saya kesini boncengan naik motor. Medan jalan menuju lokasi cukup rumit, untungnya teman saya ini jago bawa motor di jalan off road. Sampai di lokasi kita harus turun dulu menuju kolam air panas.
Airpanas gunung pancar cukup panas sangat cocok bagi kamu yang memang senang berendam di air panas kayak bule hehe. Setelah berendam kita bisa menikmati sejuknya angin pegunungan sore hari. Pasti akan sangat berkesan.
9. Penangkaran Rusa - Cariu, Bogor
Saya sampai dua kali loh datang kesini. Pertama bawa satu keluarga naik motor, yang kedua bawa dua keluarga bawa mobil. Mobil boleh minjam hehe. Pertama sampai di lokasi kita akan diajak bernostalgia dengan jembatan rakit diatas sungai. Di kampung kami jembatan seperti ini namanya rambin. Jembatan ini bergoyang jika dilewati tapi jangan khawatir karena ada pegangan kawatnya.
Setelah itu kita beristirahat diatas lesehan bambu dibawah pohon nan teduh sambil menatap dan mendengar riak sungai. Kita juga memesan pepes ikan sama minuman air kelapa. Rasanya mantap apalagi suasana alamnya seperti itu. Perut kenyang dan lelahpun hilang barulah kita melanjutkan ke penangkaran rusa. Jaraknya tidak terlalu jauh mungkin sekitar 500 meter. Rusa disini cuma ada beberapa ekor, tapi untungnya bisa dipegang dan boleh kasih makan langsung. Tidak seperti rusa di kebun raya Bogor yang terkenal banyak bangat tapi tidak bisa dipegang karena dibatasi oleh pagar besi.
10. Kebun Raya Bogor - Kota Bogor, Jawa Barat.
Dulu saya memang sering bolak-balik warung jambu - Bogor dan turunnya Persia di depan gerbang kebun raya Bogor. Sampai suatu ketika akhirnya saya memutuskan untuk mencoba masuk dan merasakan langsung suasana kebun raya yang kata orang mistis ini. Waktu itu harga karcis 5000 rupiah, cukup terjangkau kan. Tapi kamu tidak dapat apa-apa selain kedamaian dan suara makhluk pohon-pohon besar nan rindang. Memang tempat ini sangat cocok untuk beristirahat atau bagi mereka yang senang baca buku.
11. Taman Buaya - Serang Baru, Bekasi
Ini sebenarnya tempat wisata yang kurang terkenal tapi pernah masuk tv juga loh. Waktu tinggal di Bekasi tempat wisata ini sangat sering saya lewati. Tapi gak pernah sama sekali tertarik tuk berkunjung. Masa buaya suka sama buaya kan gak lucu. Sampai akhirnya ada keluarga yang berkunjung dan saya ajaklah mereka bermain ke tempat wisata paling dekat nah inilah taman buaya.
Namanya juga taman buaya ya isinya buaya semua. Tidak ada yang menarik kecuali ada satu arena yang khusus dipakai di hari besar. Diarena ini lah para pawang buaya biasa mempertontonkan keahlian. Waktu kami kesana arena ini sepi. Sama sekali tanpa pengunjung. Tapi ada satu momen saat kami asik melihat-lihat, seekor buaya menggeliat kencang salah seorang reflek karena kaget dan kami semua tertawa.
Nah itulah 11 tempat wisata yang pernah saya kunjungi teman-teman. Mungkin diantara pembaca ada juga yang sudah berkunjung ke tempat wisata tersebut tapi pengalaman nya pasti berbeda karena tempat wisata selalu berkembang dari tahun ke tahun.
OOT
Tempat wisata yang paling ingin saya kunjungi sekarang adalah Bali tapi mengingat kondisi ekonomi yang kurang memungkinkan kayaknya masih jauh panggang dari api. Jadi untuk sementara Bali diganti dulu jadi Bila.
Setelah membaca jangan lupa komentar ya teman-teman setiap alamat blog yang masuk ke dalam kolom komentar akan saya simpan di halaman khusus. Terima kasih bye...
- Home
- No Label
- 11 Tempat Wisata Indonesia yang Pernah saya Kunjungi
11 Tempat Wisata Indonesia yang Pernah saya Kunjungi
Subscribe via Email
Related Post
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "11 Tempat Wisata Indonesia yang Pernah saya Kunjungi"
Posting Komentar